5 Tips Persiapan untuk Persalinan Normal


Perputaran fase kehidupan sebenarnya berada di depan mata kita, setiap mereka yang berpacaran ingin menikah, setiap mereka yang menikah ingin punya anak dan anak tersebutlah yang nantinya akan melanjutkan semua harapan yang tadinya dimimpikan oleh orang tuanya begitu pula dengan anak-anak mereka nantinya.

Dari fase kehidupan di atas salah satu tahapan yang paling berkesan mungkin adalah saat kehamilan dan melahirkan. Seperti yang kita tahu tidak sedikit diantara pasangan suami istri yang membutuhkan upaya ekstra untuk bisa hamil, sementara selama kehamilan hingga persalinan adalah tahapan yang sangat sangat tidak mudah kita lalui sebagai wanita.

Persalinan bisa disebut sebagai fase yang menegangkan dan mungkin juga mengerikan, bagaimana tidak bayang-bayang rasa sakit saat persalinan akan sangat terasa. Saat persalinan normal setiap Ibu hamil memang akan merasakan rasa sakit yang sangat luar biasa, bahkan saya sendiri tidak bisa membayangkan rasa sakitnya seperti apa.

Namun, tidak sedikit diantara kita para wanita juga lebih memilih untuk melakukan persalinan secara normal. Ada banyak alasan yang membuat Ibu hamil memilih persalinan normal, selain karena biaya yang relatif lebih dibawah jika dibandingkan persalinan Caesar, melahirkan secara normal juga bisa membuat kita menjadi Ibu seutuhnya. Selain itu dari sisi medis melahirkan normal juga memiliki risiko kesehatan yang jauh lebih kecil.

Jika kehamilan tidak mengalami kendala alias kelainan persalinan normal bisa di lakukan, namun pertanyaan yang sebenarnya adalah bagaimana agar bayi lahir normal tanpa melalui Caesar? Selain memperhatikan asupan janin ada beberapa tips yang bisa menjadi pedoman agar Anda bisa menjalani persalinan secara normal.

Berinteraksi dengan Ibu Hamil

Tentunya Anda bukan satu-satunya wanita yang sedang mengandung buah hati Anda, tapi ada banyak wanita lain yang juga merasakan kebahagiaan yang sama seperti Anda. Bahkan Ibu Anda sebelumnya juga mengalaminya. Nah, agar bayi Anda bisa melalui proses persalinan normal maka Anda sebaiknya membangun interaksi dengan mereka.

Mengikut kelas Ibu hamil yang kini sudah banyak disediakan pada tempat-tempat bersalin atau rumah sakit adalah cara pertama yang bisa Anda pilih. Berbagi pengalaman selama kehamilan bahkan mencurahkan semua keluhan yang Anda rasakan selama hamil sangat baik untuk membantu untuk mewujudkan impian Anda agar bayi Anda dapat lahir secara normal.

Pilih Dokter yang Terbaik untuk Anda

Pemilihan tenaga medis seperti dokter juga menjadi perhatian penting untuk Anda, tidak hanya sebagai persiapan untuk persalinan normal tapi juga untuk membantu agar bayi Anda dan pasangan dapat lahir secara normal. Bahkan di sinilah peran yang paling vital untuk benar-benar Anda perhatikan.

Pasalnya tenaga medis adalah mereka yang ahli dan profesional untuk mendeteksi kondisi janin dan kesehatan Anda dan yang menentukan apakah Anda bisa melahirkan secara normal atau tidak.

Dalam beberapa kondisi memang tidak semua kehamilan bisa melakukan persalinan secara normal, seperti jika janin mengalami kelainan seperti posisi sungsang yang mengharuskan persalinan secara Caesar. Untuk memilih tenaga medis Anda bisa berbagi pengetahuan di kelas Ibu hamil, atau mencari sumber referensi pada teman saudara bahkan Ibu Anda sendiri.

Mengendalikan Bobot Tubuh

Seperti yang kita ketahui obesitas atau kelebihan berat badan bagi seorang Ibu hamil adalah kondisi yang berbahaya. Pasalnya jika Ibu hamil mengalami obesitas besar kemungkinan janin yang dikandung pun akan mengalami hal yang sama, sementara karena penumpukan lemak hal tersebut juga akan membuat jalur kelahiran normal menjadi sempit yang tentu saja menghambat persalinan.

Nah, agar bayi lahir normal maka sangat disarankan agar Anda bisa benar-benar mengendalikan bobot tubuh Anda. Menurut para pakar mengatur berat badan juga menjadi bagian paling penting bagi Ibu hamil. Para pakar menyarankan agar Anda bisa menjaga berat badan Anda, dan kenaikan berat badan yang ideal hanya berkisar antara 12 sampai 15 kg saja, jika lebih maka kondisi tersebut akan mempersulit Anda saat melahirkan.

Untuk itu Anda sebaiknya mulai membatasi jumlah makanan yang Anda konsumsi dan mulailah berolahraga sebagai persiapan untuk persalinan normal dan juga mencegah penumpukan lemak pada tubuh Anda.

Banyak Bergerak

Banyak bergerak juga penting sebagai persiapan yang Anda lakukan untuk persalinan normal. Melakukan pergerakan yang rutin seperti bejalan-jalan di pagi atau sore hari, melakukan rutinitas naik turun tangga merupakan pola gerakan yang baik untuk Anda lakukan, karena dengan kegiatan seperti itu Anda bisa membantu bayi Anda berada pada posisi atau berada di jalur kelahiran, selain itu gerakan tersebut juga baik untuk melatih otot panggul agar memudahkan persalinan Anda.

Namun saat melakukannya Anda sebaiknya juga berhati-hati dan tidak terlalu sering khususnya saat naik-turun tangga.

Menjaga Energi

Saat hamil energi yang Anda keluarkan lebih banyak ketimbang saat Anda belum hamil, hal tersebut terjadi karena perkembangan janin di dalam kandungan Anda. Untuk itu Anda juga wajib untuk menjaga dan mendapat asupan energi yang banyak, tapi tidak hanya selama kehamilan melainkan juga saat menjelang persalinan.

Saat melahirkan apalagi melahirkan secara normal Anda membutuhkan dua bahkan tiga kali lebih besar, untuk itu sangat penting agar Anda berkonsultasi dengan tenaga medis untuk membantu Anda mendapatkan energi tambahan dan menjaganya.

Seperti yang saya sebutkan sebelumnya peran tenaga medis sangat penting, tidak hanya membantu Anda mendapatkan dan menjaga energi tapi juga membantu Anda mencegah kelebihan berat badan dari pasokan makanan sebagai penambah energi.


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *